Cara Membuka YouTube di Google Chrome, Bisa Putar Video di Latar Belakang!
Pelajari selengkapnya cara membuka youtube di google chrome dan cara memutar video atau musik YouTube di latar belakang sambil membuka aplikasi lain.
Apakah bisa membuka youtube.com lewat google chrome? tak sedikit orang yang mulai membuka youtube menggunakan google chrome ketimbang aplikasi nya langsung, Jika kamu juga ingin melakukannya tetapi belum tahu caranya, maka artikel ini sesuai untukmu.
Di sini, aku akan menunjukan langkah-langkah yang bisa kamu lakukan untuk memutar video YouTube di Browser Chrome dan cara memutar video atau musik YouTube di latar belakang sambil membuka aplikasi lain. Yuk pelajari lebih lanjut!
Cara Membuka YouTube di Google Chrome
Berikut langkah-langkah untuk membuka YouTube di Google Chrome lewat HP:
- Buka dan jalankan Google Chrome.
- Ketuk 'titik tiga' dipojok kanan atas.
- Ketuk Tab Penyamaran Baru.
- Masukan alamat youtube.com di address bar browser.
- Pilih video yang ingin diputar.
- Selesai.
Dengan cara diatas, membuka YouTube di Chrome tidak mengharuskan kamu untuk masuk akun Google. Jadi, riwayat pencarian dan tontonan tidak akan tersimpan.
Tetapi jika kamu tidak masuk akun Google untuk YouTube, maka kamu tidak bisa subscribe, like dan komentar. 3 tindakan tersebut kamu perlu masuk ke akun Google.
*Maaf tidak bisa menyertakan screenshot :(, karena Tab Penyamaran tidak mengizinkan mengambil tangkapan layar.
Cara Memutar Video YouTube di Latar Belakang
Jika kamu pengguna Android (Xiaomi, Oppo, Samsung, Vivo dll), kamu juga bisa memutar video YouTube di latar belakang sambil membuka aplikasi lain. Ikuti langkah-langkah berikut untuk melakukannya:
- Jalankan aplikasi Google Chrome.
- Buka Tab Penyamaran > Aktifkan Mode Desktop.
- Ketik youtube.com di address bar.
- Pilih dan putar video atau musik yang diinginkan.
- Kembali ke Layar utama hp kamu.
- Buka Notifikasi.
- Aktifkan Pemutaran Media.
- Selesai, video akan diputar di latar belakang.
Cara memutar video YouTube di latar belakang yang sudah aku tunjukan di atas, cocok sekali untukmu yang hobi mendengarkan musik sambil membuka media sosial seperti Instagram, Facebook, Telegram atau pun Twitter. Cara tersebut agar YouTube tetap berjalan saat buka aplikasi lain.
Artikel terkait: Ide nama Channel YouTube Aesthetic
Demikian panduan untuk membuka YouTube di Chrome dan memutar video di latar belakang tanpa aplikasi, mudah-mudahan membantu dan bermanfaat.